Huruf Timbul Acrylic ? Stainless Steel ? Galvanil / Galvanis ? LED ?
Pada artikel ini kami akan mengulas tentang Huruf Timbul yang bertujuan untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan diatas.jalan-jalan ke mall pasti akan sangat sering menjumpainya. Namun mungkin anda semua masih belum mengetahui apa sih namanya, kok bisa bagus begitu? Ya benar, itulah yang dinamakan Huruf Timbul.
Huruf timbul merupakan salah satu jenis bentuk reklame yang sangat diminati oleh para pemilik usaha saat ini dan termasuk salah satu best seller dalam pekerjaan kami, karena Huruf Timbul mempunyai daya tarik kepada siapa saja yang melihat dan secara alam bawah sadar akan tersimpan nama toko atau logo toko tersebut didalam otak kita dan itu merupakan sebuah keuntungan untuk suatu perusahaan. Karena dengan dikenalnya nama perusahaan kita oleh para konsumen hal itu bisa meningkatkan produksi suatu perusahaan. Nah, sebelum anda menentukan huruf timbul seperti apa yang akan anda gunakan ada baiknya anda membaca penjelasan singkat dibawah ini. Huruf timbul memiliki berbagai macam jenis, antara lain Huruf Timbul Stainless, Huruf Timbul Acrylic, Huruf Timbul LED, Huruf Timbul Kuningan dan Huruf Timbul Galvanil. Akan kami bahas satu per satu jenis-jenis huruf timbul tersebut.
Huruf Timbul Stainless atau Stainless Steel
Adalah huruf timbul yang berbahan dasar plat stainless. Plat stainless sendiri juga memiliki 2 macam, yaitu plat stainless mirror dan hairline. Perbedaan dari keduanya adalah pada teksturnya saja. Stainless mirror mempunyai tekstur seperti kaca, sedangkan stainless hairline dia mempunyai tekstur seperti serat kayu, namun seratnya lurus semua dan rapi. Dibawah ini kami tampilkan perbedaannya supaya anda tidak bingung dalam menentukan huruf timbul stainless yang akan anda gunakan.
STAINLESS MIRROR |
STAINLESS HAIRLINE |
Huruf Timbul Acrylic
Adalah huruf timbul yang menggunakan ACRYLIC sebagai bahan dasar pembuatannya. Acrylic merupakan bahan seperti fiber yang juga mempunyai ketebalan yang berbeda-beda pula, semakin tebal acrylic yang digunakan maka semakin mahal pula harga huruf timbul yang harus dibayar. Selain itu acrylic juga mempunyai beragam warna, antara lain acrylic susu, acrylic bening, acrylic hitam, merah, kuning dan masih banyak lagi. Sama halnya dengan ketebalan acrylic, untuk acrylic yang berwarna mempunyai harga yang jauh lebih mahal daripada acrylic susu atau bening. Sedangkan yang paling murah adalah acrylic susu. Rata-rata kami menggunakan acrylic susu dan acrylic bening sebagai bahan dasarnya tergantung desain. Dan jika menginginkan warna yang lain kami biasanya melapisi dengan sticker untuk menekan harga huruf timbulnya.
Huruf Timbul Acrylic Susu |
Huruf Timbul LED
Adalah huruf timbul biasa yang diberi cahaya LED sebagai penerangannya penambah kesan eksklusif pada malam hari. Huruf timbul jenis ini adalah yang paling disukai, karena akan terlihat lebih bagus ketika malam hari. Tentunya ada tambahan biaya lagi untuk LED dan adaptornya.
Huruf Timbul LED |
Huruf Timbul Kuningan
Merupakan huruf timbul yang paling istimewa diantara huruf timbul lainnya, karena bahan yang digunakan adalah plat kuningan yang sudah tentu kita ketahui harga yang begitu mahal. Namun tetap saja banyak pelangagan yang membuat huruf timbul kuningan ini dan rata-rata perusahaan-perusahaan besar saja yang memesannya.
Huruf Timbul Kuningan |
Huruf Timbul Galvanil
Merupakan huruf timbul yang menggunakan plat galvanil sebagai bahan pembuatannya. Bagi anda yang belum tau apa itu galvanil, galvanil adalah percampuran antara logam zinc dan logam besi. Hampir mirip seperti seng tapi lebih kaku dan lebih kuat. Berikut kami tampilkan seperti apa sih galvanil itu supaya anda tidak penasaran.
Plat Galvanil yang sudah dibentuk menjadi Huruf Timbul |
Setelah anda mengetahui tentang huruf timbul dan jenis-jenisnya, mungkin sekarang anda akan bertanya-tanya apakah huruf timbul itu mahal ? Untuk menjawab pertanyaan anda tersebut silahkan klik link dibawah ini untuk mengetahui daftar harga huruf timbul yang kami produksi, sehingga anda dapat menyesuaikan dengan budget yang anda miliki.
" Harga Huruf Timbul "
Atau jika anda menginginkan desain huruf timbul yang lain daripada yang lain dengan cara mengkombinasikan bahan satu dengan bahan lainnya, kami akan memberikan beberapa referensi sehingga huruf timbul yang akan anda gunakan terlihat bagus dan menarik. Silahkan klik link dibawah ini untuk menambah referensi anda dalam membuat huruf timbul.
" Produk Huruf Timbul "